Peringati Hari Juang Polri Tahun 2024, Polres Nagekeo laksanakan Upacara Bersama.
NAGEKEO - Bertempat di lapangan Apel Polres Nagekeo telah dilaksanakan Upacara dalam rangka memperingati Hari Juang Polri Tahun 2024 yang bertema “ Dengan Semangat Hari Juang Polri yang Presisi siap mengabdi demi terwujudnya Indonesia Emas 2045” dan dipimpin langsung oleh Kapolres Nagekeo AKBP Andrey Valentino,S.I.K. (21/08/2024).
Turut Hadir Dalam Pelaksanaan Upacara memperingati Hari Juang Polri Tahun 2024, yakni
- Pju Polres Nagekeo
- Danramil 1625/05 Aesesa
- Anggota Polres Nagekeo
- Anggota TNI Koramil Aesesa dan TNI AL
- Anggota Satpol PP. Nagekeo.
- Purnawirawan Polri
- Tokoh Adat
- Tokoh Agama
Kapolres Nagekeo AKBP Andrey Valentino,S.I.K. pada kesempatan tersebut menyampaikan Perayaan hari nasional ini menjadi peringatan yang pertama bagi Institusi Polri di tahun 2024.
Penetapan hari nasional ini disahkan melalui Keputusan Kapolri Nomor 95/1/2024 tentang Hari Juang Polri yang ditandatangani oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada 22 Januari 2024. Jelasnya.
Penetapan tanggal 21 Agustus dilakukan mengingat terjadi peristiwa Proklamasi Polisi Republik Indonesia yang dilakukan oleh Polisi Istimewa di bawah pimpinan Inspektur Polisi Kelas 1 Moehammad Jasin pada 21 Agustus 1945. Pungkas Kapolres Nagekeo.
Peringatan Hari Juang Polri bukan hanya sekadar seremonial, tetapi merupakan momentum untuk merefleksikan perjalanan panjang Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat Bangsa dan Negara serta Dengan adanya hari ini juga membawa semangat bagi seluruh jajaran anggota Kepolisian RI untuk bisa menyatukan tekad dan jiwa patriotisme sebagai Polisi Indonesia. Tutup AKBP Andrey Valentino.
#kapolresnagekeo
#andreyvalentino
#bekerjadenganikhlas
Tidak ada komentar:
Write comment