Kamis, 22 Agustus 2024

Polres Nagekeo laksanakan Kegiatan SIMULASI SISPAMKOTA ( SISTEM PENGAMANAN PERKOTAAN) Sebagai Upaya Penanggulangan Aksi Masa Pada Pemilukada Tahun 2024.

 

Polres Nagekeo laksanakan Kegiatan SIMULASI SISPAMKOTA ( SISTEM PENGAMANAN PERKOTAAN) Sebagai Upaya Penanggulangan Aksi Masa Pada Pemilukada Tahun 2024.



NAGEKEO - Bertempat di Lapangan Berdikari Danga Kecamatan Aesesa Kabupaten Nagekeo, telah dilaksanakan kegiatan Simulasi Sispamkota (Sistem Keamanan Perkotaan) Sebagai Upaya Penanggulangan Aksi Masa Pada Pemilukada Tahun 2024 Tingkat Polres Nagekeo . ( 22/08/2024)



Pada kesempatan tersebut Kapolres Nagekeo AKBP Andrey Valentino,S.I.K. menyampaikan Kegiatan ini juga merupakan gambaran kedepan apabila akan ada aksi masyarakat yang tidak menerima akan hasil pemilu dan prsonil polres nagekeo sudah siap sedia untuk melakukan pengamanan.



Kegiatan Sispamkota merupakan Rangkaian Simulasi Tactical Floor Game (TFG) sesuai situasi kerawanan sebenarnya dalam rangka kesiapan Polri dan Instansi terkait dalam menghadapi Pemilukada serentak tahun 2024 di Kabupaten Nagekeo. Ungkap Kapolres Nagekeo.



Simulasi Sispamkota ( Sistem Pengamanan Perkotaan) merupakan upaya dari Polri/ Polres Nagekeo untuk memastikan kesiapan dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama persiapan dan pelaksanaan Pemilukada serentak tahun 2024 , Dengan perkembangan dinamika dilapangan, maka sangat diperlukan kesiapsiagaan pengamanan pemilu agar situasi dan kondisi masyarakat di kabupaten Nagekeo tetap dalam keadaan aman, tertib, terjaga dan kondusif. Pungkasnya.



Pelatihan Simulasi Sispamkota bertujuan untuk menyamakan persepsi sesama petugas pengamanan dilapangan berdasarkan hubungan tata cara kerja satuan, dan dilatih untuk merespons dengan cepat dan efektif terhadap potensi ancaman yang dapat muncul selama proses pemilihan. Tambah AKBP Andrey Valentino.


Pelatihan Simulasi Sispamkota ini merupakan langkah penting dalam memastikan bahwa semua personel kepolisian memiliki pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk menghadapi situasi yang mungkin timbul selama proses pemilihan serta siap siaga dalam kondisi apapun. Tutup AKBP Andrey Valentino.



#kapolresnagekeo
#andreyventino
#bekerjadenganikhlas

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top