Laksanakan Patroli Rutin cegah penyakit Masyarakat, Polres Nagekeo tuai dukungan Masyarakat.
Satuan Samapta Polres Nagekeo melakukan kegiatan Patroli Rutin ke tempat-tempat umum seperti Pasar, Sekolah, dan lainnya dalam rangka pencegahan penyakit masyarakat.
Kapolres Nagekeo AKBP Rachmat Muchamad Salihi, S.I.K.,M.H. melalui Kasat Samapta Polres Nagekeo IPTU Haruna Ismail pada kesempatan tersebut menyampaikan patroli ini bertujuan untuk mencegah penyakit masayarakat agar terciptanya Nagekeo yang aman dan tentram.
Ia juga menambahkan bahwa patroli yang dilaksanakan pada hari ini dengan sasaran tempat keramaian seperti pasar, Kos- kosan atau tempat ramai lainnya yang rawan terjadinya tindak kriminalitas atau penyakit masayarakat.
Salah satu masyarakat yang di sambangi pada saat patroli di Pasar Danga yakni Paulinus jamalur pada kesempatan tersebut mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada pihak Polres Nagekeo khususnya Kapolres Nagekeo karena selama ia berjualan di kabupaten Nagekeo ia merasa aman dan nyaman.
Ia juga menjelaskan bahwa dengan adanya patroli rutin seperti ini, ia sebagai pelaku usaha di pasar yang berasal dari luar kabupaten merasa pasar semakin aman dan terhindar dari tindakan kriminal, premanisme atau lainnya.
Paulinus juga menambahkan bahwa ia berjualan keliling di hari setiap hari pasar di pasar – pasar yang ada di kabupaten Nagekeo dan menurutnya selama dia berjualan keliling kabupaten Nagekeo merupakan tempat yang aman untuk usaha dan tidak ada di temukan tindakan kriminalitas, premanisme ataupun penyakit masyarakat seperti judi dan lainnya selama ia berkeliling pasar yang ada di Kabupaten Nagekeo.
Tidak ada komentar:
Write comment